Perkembangan teknologi telah menuntut kita untuk lebih selektif dalam memilih sebuah perangkat yang sesuai dengan kebutuhan hidup, tak terkecuali untuk perangkat elektronik seperti ponsel pintar yang semakin hari kian canggih dengan berkembang-biaknya sistem-sistem operasi berbasis smartphone di dunia. Namun, hal ini memang menjadi sebuah kewajiban bagi saya sebagai penulis blog yang berisi tentang berbagai macam informasi ponsel android untuk membantu anda dalam memilih sebuah ponsel pintar yang tepat dan sesuai melalui tips-tips yang saya bagikan ke blog ini. Baiklah, saat ini saya akan membahas kepada anda mengenai tips dasar bagi anda yang hendak ingin membeli sebuah perangkat ponsel pintar (hp) untuk kebutuhan anda.
Seperti Judulnya, Saya berharap bahwa setelah membaca postingan saya ini secara keseluruhan, maka anda dapat lebih selektif bukan hanya pada memilih sebuah ponsel saja, melainkan untuk keperluan-keperluan teknologi lainnya. Langsung saja, yang menjadi dasar dalam memilih sebuah ponsel adalah sebagai berikut.
1.) Buatlah sebuah daftar singkat mengenai kebutuhan teknologi yang anda inginkan dari sebuah ponsel.
Hal ini sepele, namun bila anda tidak melakukan hal semacam ini, tak jarang orang akan salah memilih sebuah ponsel. Tentu bila anda sudah mengenal internet, mungkin akan sedikit memudahkan anda untuk mencari ponsel yang memang benar-benar anda dambakan. Segeralah tanyakan kepada diri anda sendiri dengan pertanyaan berikut ini:
- Apakah anda ingin ponsel yang bisa mengoptimalkan kepentingan hiburan anda dalam hal foto dan video?- Dimanakah anda akan sering menggunakan ponsel ini?- Seberapa seringkah anda menggunakan ponsel ini nantinya?- Apakah anda ingin tetap terhubung dengan kantor dan teman-teman anda?2.) Setelah anda selesai membuat daftar singkat tersebut, Pertimbangkanlah Hal-hal berikut ini.
Daftar kebutuhan sudah selesai disusun, maka sekarang saatnya anda untuk mempertimbangkan kemampuan standar anda dalam membeli sebuah ponsel. Segeralah cari referensi di Internet mengenai ponsel dengan kisaran harga yang masih dapat dijangkau oleh anda, dan jangan lupa untuk mencatat model dari ponsel tersebut agar anda mempunyai bekal pertanyaan bila sudah sampai di toko nanti. Dan usahakan selalu cari alternatif ponsel lainnya yang berada pada kisaran harga yang sama untuk lebih memperkaya wawasan anda. Selain dari sisi harga, anda juga harus mempertimbangkan seperti pada hal-hal dibawah ini.
- Daya Tahan Baterai- memori internal dan tambahan yang ditawarkan- Kualitas Kamera utama, dan sekunder- Ukuran Layar- Apakah ponsel tersebut akan mendapatkan pembaruan sistem operasi atau tidak
Perlu anda ketahui juga bahwa vendor ponsel yang anda pilih harus memiliki letak service center yang strategis dan mudah dijangkau dari kediaman anda, supaya bila terjadi apa-apa selama masa garansi, anda tidak perlu bingung sendiri untuk mencari tempat pelayanan terdekat.
3.) Pastikan anda menggenggam langsung ponsel yang anda inginkan
Hal ini dapat anda lakukan ketika anda sudah tiba di toko nantinya, segera anda tanyakan kepada sales toko mengenai ponsel incaran anda dan mintalah bentuk sampel/replika dari ponsel tsb. Dalam tahap ini, anda harus memastikan bahwa ponsel yang akan anda beli harus membuat anda nyaman selama anda menggenggamnya. Dan cobalah jangkau seluruh ruas ponsel tsb dengan menggunakan jari anda, untuk memastikan bahwa ponsel tsb bisa dapat digunakan dengan baik oleh anda. Jangan lupa juga untuk tanyakan mengenai ponsel alternatif dari kisaran harga yang sama pilihan anda sebagai komparasi/perbandingan bentuk.
4.) Bijaklah dalam membeli
Dalam hal ini berarti anda harus memilih konter-konter yang memang memiliki lisensi resmi dari pihak vendor supaya tidak ada kesenjangan harga yang cukup jauh dari harga resmi yang dipatok oleh pihak vendor utk sebuah ponsel. Anda bisa menjumpai beberapa toko handphone terkemuka Tanah Air, seperti Apollo, OkeShop, dll. Saya sangat menganjurkan anda untuk membeli ponsel dengan Garansi Resmi (Baru), mengapa demikian?
Karena pada dasarnya ponsel baru memiliki kinerja perangkat keras yang sangat optimal sebab anda adalah tangan pertama yang memakai ponsel ini, selain itu juga untuk meminimalisir terjadinya kerusakan-kerusakan yang ditimbulkan oleh si ponsel itu sendiri bila sedang dipakai.
5.) Rawatlah ponsel pilihan anda dengan baik, dan pelajari fitur-fiturnya secara penuh.
Dalam point ini, anda telah memilih sebuah ponsel yang tepat untuk anda. Maka langkah awal untuk memulainya ialah memberi perlindungan yang maksimal terhadap kondisi 'fisik' ponsel. Pasca membeli ponsel, pastikan anda juga membelikannya sebuah screen guard anti gores untuk menjamin kesehatan layar ponsel anda, leather case/soft case untuk melindungi casing ponsel anda dari goresan/benturan, dan belilah baterai cadangan bila perlu. Jangan lupa untuk lebih mempelajari tentang fitur-fitur yang disediakan oleh ponsel agar anda terlihat lebih 'akrab' dengan benda canggih ini.
Sumber (WikiHow), Sumber Gambar (photobucket)
No comments:
Post a Comment